KUDUS - Babinsa Koramil 04/Jekulo Peltu Sutrisno bersama masyarakat Poktan Sido Makmur melaksanakan gotong-royong pengendalian hama tikus yang selama ini meresahkan para petani di Persawahan Blok Kotakan dan Blok Balong Sangki Desa Gondoharum Kecamatan Jekulo Kudus Jawa Tengah, Sabtu (10/12/2022).
Peltu Sutrisno mengatakan Tikus Sawah merupakan salah satu jenis hama tanaman padi yang dapat mengakibatkan kerugian besar dan meresahkan Petani.
“Pembersihan hama tikus kali ini dengan cara di Gropyok yang bertujuan mengurangi populasi tikus sawah dengan harapan dapat menyelamatkan tanaman padi hingga panen", kata Babinsa.