Observasi di Rutan Kudus, Mahasiswa IAIN sangat Antusias dengan Lingkungan Sekitar Rutan

    Observasi di Rutan Kudus, Mahasiswa IAIN sangat Antusias dengan Lingkungan Sekitar Rutan

    *KUDUS* - Selasa (09/05) Sejumlah sembilan orang mahasiswa dari Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Kudus melaksanakan observasi di Rutan Kelas IIB Kudus . Pelaksanaan observasi yang akan dilakukan selama dua hari mulai tanggal 9-10 Mei berupa bimbingan dan konseling terhadap warga binaan.

    Kepala Rutan Kudus, Solichin menyambut baik kedatangan mahasiswa dari IAIN Kudus dan memberikan arahan serta himbauan dalam pelaksanaan observasi yang akan berlangsung.

    "Bagi mahasiswa yang akan melaksanakan observasi untuk selalu menjaga diri dan selalu dalam dampingan petugas. Saya harap mahasiswa bisa menyesuaikan diri dalam bersosialisasi dengan warga binaan nantinya, " ujar Solichin.

    Dalam kegiatan observasi yang akan dilaksanakn, diharapkan nantinya warga binaan juga mendapatkan bimbingan dari mahasiswa IAIN Kudus dengan ilmu bermanfaat yang diberikan. 

    Solichin juga menghimbau kepada mahasiswa untuk selalu patuh peraturan di Rutan Kudus terlebih khusus untuk tidak meminjamkan alat komunikasi kepada warga binaan dalam pelaksanaan observasi.

    #kemenkumhamri #kemenkumhamjateng
    David Fernanda Putra

    David Fernanda Putra

    Artikel Sebelumnya

    Beberapa Mahasiswa dari IAIN Datangi Rutan...

    Artikel Berikutnya

    Pra TMMD Ke - 116 Kodim 0722/Kudus Bangun...

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    Hendri Kampai: Kekuasaan, Kesempatan untuk Berbuat Baik atau Kezaliman yang Menghancurkan
    Satlantas Polres Semarang Raih Juara 1 Kinerja Terbaik! Bukti Nyata Layanan Cepat dan Responsif untuk Masyarakat
    HUT ke-79 Brimob, Kapolri Kenang Pujian Atraksi Pasukan yang dihadiri Presiden Ke-7 Jokowi dan Presiden Ke-8 Prabowo
    Ketum Bhayangkari Juliati Sigit Prabowo Tinjau Dua Posko Pengungsian Bencana Erupsi Gunung Lewotobi
    LIPAN RI Wujudkan Mimpi, Seluruh Pengurus dan Staf Berangkat Umrah Bersama di Momen Penuh Berkah

    Tags