Tingkat Kreatifitas, Pembinaan Kemmandirian Rutan Kudus Ajarkan WBP buat Meja dan Kursi

    Tingkat Kreatifitas, Pembinaan Kemmandirian Rutan Kudus Ajarkan WBP buat Meja dan Kursi

    Kudus - (21/05)

    Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIB Kudus terus mengembangkan bakat walaupun tengah menjalani masa pidana. Pembinaan-pembinaan yang inspiratif terus dikembangkan di Rutan Kudus, salah satunya pembinaan membuat meja dan kursi.

    Pembuatan meja dan kursi ini merupakan salah satu pembinaan keterampilan dan kemandirian bagi WBP Rutan Kudus. Meja dan kursi berbahan kayu ini dikerjakan di ruang bimbingan kerja (BIMKER) Rutan Kudus. Kegiatan tersebut diikuti oleh 7 (tujuh) orang WBP didampingi langsung oleh Pembina Kemandirian serta 1 (satu) anggota jaga.

    Kepala Rutan Kudus, Solichin menekankan bahwa pembinaan kemandirian harus diberikan kepada para WBP yang mana jika sudah kembali ke lingkungan masyarakat, maka keterampilan yang sudah didapatkan dapat dipraktikkan untuk memenuhi kebutuhan ekonomi keluarganya.

    "Meja dan kursi ini nantinya akan dikenalkan kepada keluarga petugas dan WBP Rutan Kudus terlebih dahulu sebelum melebar ke masyarakat serta hasil produksi ini akan menjadi produk andalan Rutan Kudus, ” tambahnya.

    Pembina Kemandirian, Yusnawarudin menjelaskan bahwa ada beragam kegiatan kemandirian yang terus dipelajari dan dikerjakan WBP, seperti barbershop, bercocok tanam, pembuatan gapit, membuat alas kaki, membuat meja dan kursi, dan lainnya.

    “Semoga kami dapat mengembangkan keterampilan lainnya agar bermanfaat bagi kedepannya, ” pungkasnya.

    #kemenkumhamri #kemenkumhamjateng
    David Fernanda Putra

    David Fernanda Putra

    Artikel Sebelumnya

    Satgas TMMD 116 Kodim 0722/Kudus Berikan...

    Artikel Berikutnya

    Membekali Keterampilan, Warga Binaan Rutan...

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    Ketum Bhayangkari Juliati Sigit Prabowo Hibur Pengungsi Korban Erupsi Gunung Lewotobi
    Total Pendaftar Bakomsus bidang Pangan Polri Hingga Hari ke-3 4.434 Orang 
    Gelar Pengantar Purna Tugas, Kapolri Sebut Jenderal (HOR) Agus Andrianto Sosok yang Tegas
    Panglima TNI Tinjau Lokasi Terdampak Erupsi Gunung Lewotobi Laki-laki di NTT
    Danpuspom TNI Pimpin Apel Gelar Pasukan Penegakan Hukum Tahun 2024

    Tags